SMS ( Short Message Service )
Sekarang ini hampir semua orang dewasa memiliki hand
phone untuk kemudahan berkomunikasi. Bahkan anak SD pun tak jarang sudah
dibekali HP dengan tujuan orang tuanya bisa memonitor keberadaan anaknya, baik
lewat telephone ataupun sms. SMS memang paling sering digunakan karena harganya
yang murah dan efisien. Tapi tahukah kamu teknologi di balik sms tersebut?
Short Message Service atau biasa disingkat SMS
merupakan sebuah layanan yang banyak diaplikasikan pada sistem komunikasi tanpa
kabel (wireless), memungkinkan dilakukannya pengiriman pesan dalam bentuk
alphanumeric antara terminal pelanggan atau antar teminal pelanggan dengan
sistem eksternal, seperti e-mail, paging, voice mail, dan lain-lain.
Aplikasi SMS merupakan aplikasi
yang paling banyak peminat dan penggunanya. Hal ini dapat dibuktikan dengan
munculnya berbagai jenis aplikasi yang memanfaatkan fasilitas SMS.
Sifat transmisi SMS yang merupakan short burst membuat jenis aplikasi yang memanfaatkan SMS biasanya berupa aplikasi pengiriman data yang ringkas dan pendek. Sifat perangkat SMS yang mobile dan dapat mengirimkan informasi dari mana saja selama masih dalam cakupan layanan opertaor, memunculkan aplikasi lapangan dimana informasi-informasi yang dikumpulkan dari lapangan dikirim secara berkala kepada pusat pengolahan informasi. Pada bidang entertainment, aplikasi SMS dapat digunakan sebagai media untuk bermain game atau saling berkirim pesan-pesan humor maupun karakter-karakter teks yang mempresentasikan gambar.
Variasi aplikasi SMS lainnya adalah untuk aplikasi-aplikasi internet yang di-SMS-kan, seperti mail-to-SMS dan SMS-to-mail. Aplikasi ini memungkinkan user mengirimkan atau menerima e-mail melalui ponsel yang dibawanya. Penerimanya biasanya sangat terbatas, baik dalam hal jumlah karakter, adanya attachment, dan body e-mail yang berformat non-text. Pada umumnya, layanan penerimaan e-mail melalui SMS hanya berupa notifikasi (pemberitahuan). Layanan ini membuat user dapat dengan mudah mengirim e-mail dari manapun user berada, tidak perlu dial-up ke ISP atau mencari warnet.
Sifat transmisi SMS yang merupakan short burst membuat jenis aplikasi yang memanfaatkan SMS biasanya berupa aplikasi pengiriman data yang ringkas dan pendek. Sifat perangkat SMS yang mobile dan dapat mengirimkan informasi dari mana saja selama masih dalam cakupan layanan opertaor, memunculkan aplikasi lapangan dimana informasi-informasi yang dikumpulkan dari lapangan dikirim secara berkala kepada pusat pengolahan informasi. Pada bidang entertainment, aplikasi SMS dapat digunakan sebagai media untuk bermain game atau saling berkirim pesan-pesan humor maupun karakter-karakter teks yang mempresentasikan gambar.
Variasi aplikasi SMS lainnya adalah untuk aplikasi-aplikasi internet yang di-SMS-kan, seperti mail-to-SMS dan SMS-to-mail. Aplikasi ini memungkinkan user mengirimkan atau menerima e-mail melalui ponsel yang dibawanya. Penerimanya biasanya sangat terbatas, baik dalam hal jumlah karakter, adanya attachment, dan body e-mail yang berformat non-text. Pada umumnya, layanan penerimaan e-mail melalui SMS hanya berupa notifikasi (pemberitahuan). Layanan ini membuat user dapat dengan mudah mengirim e-mail dari manapun user berada, tidak perlu dial-up ke ISP atau mencari warnet.
Teknologi SMS memiliki beberapa keunggulan,
diantaranya adalah :
·
Harganya murah.
·
Merupakan “delivered oriented service”, artinya pesan
akan selalu diusahakan untuk dikirimkan ke tujuan. Jika suatu saat nomor tujuan
sedang tidak aktif atau di luar jaringan, maka pesan akan disimpan di SMSC (SMS
Center) server dana akan dikirimkan segera setelah nomor tujuan aktif kembali.
Pesan juga akan terkirim ke tujuan walaupun nomor tujuan sedang melakukan pembicaraan
(sibuk).
·
Dapat dikirim ke banyak penerima sekaligus pada saat
bersamaan.
·
Pesan dapat dikirim ke berbagai jenis tujuan, seperti
e-mail, IP, ataupun aplikasi lain.
·
Kegunaannya banyak, dengan cara diintegrasikan dengan
aplikasi content, SMS dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan seperti
kuis, voting, chatting, reservasi, request informasi, sensus/survey, dan
lainnya, tergantung dengan kegunaan dan fungsi aplikasi content yang terhubung
dengan SMSC
Cara kerja SMS
:
Saat kita menerima pesan SMS/MMS dari handphone (mobile originated), pesan tersebut tidak langsung dikirimkan ke handphone tujuan (mobile terminated), akan tetapi dikirim terlebih dahulu ke SMS Center (SMSC) yang biasanya berada di kantor operator telepon, baru kemudian pesan tersebut diteruskan ke handphone tujuan. Dengan adanya SMSC, kita dapat mengetahui status dari pesan SMS yang telah dikirim, apakah telah sampai atau gagal.
Apabila handphone tujuan dalam keadaan aktif dan dapat menerima pesan SMS yang dikirim, ia akan mengirimkan kembali pesan konfirmasi ke SMSC yang menyatakan bahwa pesan telah diterima, kemudian SMSC mengirimkan kembali status tersebut kepada si pengirim. Jika handphone tujuan dalam keadaan mati, pesan yang kita kirimkan akan disimpan di SMSC samapai period-validity terpenuhi.
Period-validity artinya tenggang waktu yang diberikan si pengirim pesan sampai pesan dapat diterima oleh si penerima. Hal ini dapat kita atur pada ponsel kita, mulai dari 1 jam sampai lebih dari 1 hari. Setiap detiknya, ponsel kita saling bertukar informasi dengan tower si pengirim paket data untuk memastikan bahwa semua berjalan sebagaimana mestinya.
Ponsel kita juga mengunakan control channel untuk set-up panggilan masuk. Saat seseorang berusaha menelepon kita, tower akan mengirimkan pesan ke control channel, sehingga ponsel akan memainkan ringtones. Saat seseorang mengirimkan SMS, SMS tersebut akan mengalir via SMSC, menuju tower, lalu tower akan mengirimkan pesan ke ponsel kita sebagai paket data pada control channel. Dengan cara yang sama, saat kita mengirim SMS, ponsel akan mengirimnya menuju tower pada control channel dan pesan tersebut akan terkirim memalui tower ke SMSC menuju ponsel yang dituju.
SMS kemudian dikembangkan menjadi Enhaced Message Service, dimana dengan EMS jumlah karakter yang bisa dikirimkan dalam 1 SMS menjadi lebih banyak dan dapat juga digunakan untuk mengirim pesan berupa non-karakter (dapat berupa gambar sederhana). Pada EMS, untuk pengiriman pesan yang lebih dari 160 karakter, maka pesan akan dipecah menjadi beberapa buah, dimana masing-masingnya terdiri dari tidak lebih dari 160 karakter. Misalnya pesan yang dikirmkan terdiri dari 167 karakter, maka pesan ini akan dipecah menjadi 2 buah SMS (1 SMS dengan 160 karakter dan 1 SMS dengan 7 karakter).
Kedua SMS ini akan dikirmkan sebagai 2 SMS terpisah dan di sisi penerima akan digabungkan menjadi satu SMS lagi. Selain itu EMS juga memungkinkan perngiriman data gambar sederhana dan rekaman suara. Ternyata, cara kerja SMS tidak semudah kelihatannya, SMS tidak langsung sampai ke ponsel yang dituju, melainkan melewati serangkaian proses hingga SMS itu sampai ke ponsel yang dituju.
Saat kita menerima pesan SMS/MMS dari handphone (mobile originated), pesan tersebut tidak langsung dikirimkan ke handphone tujuan (mobile terminated), akan tetapi dikirim terlebih dahulu ke SMS Center (SMSC) yang biasanya berada di kantor operator telepon, baru kemudian pesan tersebut diteruskan ke handphone tujuan. Dengan adanya SMSC, kita dapat mengetahui status dari pesan SMS yang telah dikirim, apakah telah sampai atau gagal.
Apabila handphone tujuan dalam keadaan aktif dan dapat menerima pesan SMS yang dikirim, ia akan mengirimkan kembali pesan konfirmasi ke SMSC yang menyatakan bahwa pesan telah diterima, kemudian SMSC mengirimkan kembali status tersebut kepada si pengirim. Jika handphone tujuan dalam keadaan mati, pesan yang kita kirimkan akan disimpan di SMSC samapai period-validity terpenuhi.
Period-validity artinya tenggang waktu yang diberikan si pengirim pesan sampai pesan dapat diterima oleh si penerima. Hal ini dapat kita atur pada ponsel kita, mulai dari 1 jam sampai lebih dari 1 hari. Setiap detiknya, ponsel kita saling bertukar informasi dengan tower si pengirim paket data untuk memastikan bahwa semua berjalan sebagaimana mestinya.
Ponsel kita juga mengunakan control channel untuk set-up panggilan masuk. Saat seseorang berusaha menelepon kita, tower akan mengirimkan pesan ke control channel, sehingga ponsel akan memainkan ringtones. Saat seseorang mengirimkan SMS, SMS tersebut akan mengalir via SMSC, menuju tower, lalu tower akan mengirimkan pesan ke ponsel kita sebagai paket data pada control channel. Dengan cara yang sama, saat kita mengirim SMS, ponsel akan mengirimnya menuju tower pada control channel dan pesan tersebut akan terkirim memalui tower ke SMSC menuju ponsel yang dituju.
SMS kemudian dikembangkan menjadi Enhaced Message Service, dimana dengan EMS jumlah karakter yang bisa dikirimkan dalam 1 SMS menjadi lebih banyak dan dapat juga digunakan untuk mengirim pesan berupa non-karakter (dapat berupa gambar sederhana). Pada EMS, untuk pengiriman pesan yang lebih dari 160 karakter, maka pesan akan dipecah menjadi beberapa buah, dimana masing-masingnya terdiri dari tidak lebih dari 160 karakter. Misalnya pesan yang dikirmkan terdiri dari 167 karakter, maka pesan ini akan dipecah menjadi 2 buah SMS (1 SMS dengan 160 karakter dan 1 SMS dengan 7 karakter).
Kedua SMS ini akan dikirmkan sebagai 2 SMS terpisah dan di sisi penerima akan digabungkan menjadi satu SMS lagi. Selain itu EMS juga memungkinkan perngiriman data gambar sederhana dan rekaman suara. Ternyata, cara kerja SMS tidak semudah kelihatannya, SMS tidak langsung sampai ke ponsel yang dituju, melainkan melewati serangkaian proses hingga SMS itu sampai ke ponsel yang dituju.
Pesan akan terkirim dari Hp anda menuju ke server
apabila pulsa yang anda punya mencukupi biaya SMS yang di tetapkan oleh pihak
provider. Apabila pulsa yang anda punya mencukupi untuk biaya mengirim pulsa
maka pulsa itu akan terkirim ke server dan lalu di kirim ke nomor tujuan yang
anda tuju, tetapi apabila tidak tercukupi maka pesan akan gagal terkirim.
Flowchart
Daftar Pustaka:
http://bungpete.wordpress.com/page/4/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar